Sunday, October 18, 2009

Resume perkuliahan 4 - Perencanaan Peserta Didik


Pembahasan selanjutnya adalah mengenai Perencanaan Peserta Didik. Seperti yang sudah dibahas pada pembahasan sebelumnya, perencanaan merupakan kegiatan pertama dalam Manajemen Peserta Didik. Dalam perencanaan, hal yang harus diperhatikan adalah penetapan tujuan. Setelah menetapkan tujuan, maka untuk mengatur hal-hal selanjutnya akan lebih mudah. Setelah menetapkan tujuan, biasanya akan diikuti penentuan standar, metode, strategi dan hal-hal teknis lainnya.



Dalam perencanaan peserta didik, khususnya dalam mengelola sebuah sekolah, ada faktor-faktor yang harus dipenuhi, yaitu :

1.            Faktor Internal

a.      Finansial. Kegiatan sekolah haruslah menyesuaikan dengan kondisi keuangan sekolah agar tidak terjadi tumpang-tindih.

b.      Human Recources Assessment. Penilaian terhadap kemampuan SDM yang ada.

c.       Marketing Audit. Melakukan pengecekan terhadap keuangan dan efektifitas pemasaran.

d.      Operation Analysis. Kegiatan analisis operasional perencanaan, mulai dari rekrutmen hingga pembiayaan dan dievaluasi apa yang masih kurang memenuhi target.

e.      Other Internal Recources. Contohnya : MIS (Management Information System) dan RD (Recources and Development)

2.            Faktor Eksternal
a.      Industri dan Market (kondisi pasar dan psikologi pasar)

b.      Kompetitor (pesaing)

c.       Political dan regulatitory (kebijakan / aturan / UU)

d.      Sosial (Kondisi masyarakat yang ada)

e.      Human Recources (bagaimana mencarinya?bagaimana mengelolanya)

f.        Macro Economic (terkait dengan rata-rata penghasilan masyarakan >> contohnya mengenai kemampuan masyarakat untuk membayar iuran sekolah)

g.      Technological (Operational/management based technology)


Dalam perencanaan peserta didik, yang direncanakan tidak saja proses masuknya siswa di sekolah tersebut, melainkan juga ketika siswa tersebut akan keluar dari sekolah tersebut. Artinya, perencanaan peserta didik mencakup kegiatan perencanaan mulai dari rekrutmen siswa baru, seleksi siswa, penempatan siswa baru, masa orientasi siswa, pengadaan kegiatan ekstrakurikuler dan fasilitas Bimbingan dan Konseling, dan fasilitas layanan lainnya, hingga ke pemberhentian siswa karena mutasi atau kelulusan ataupun karena drop-out.

Maka dari itu, merencanakan peserta didik membutuhkan berbagai muatan. Diantaranya adalah:
a.      Strategi

b.      Kebijakan

c.       Program

d.      Prosedur

e.      Metode

f.        Sistem

g.      Anggaran

h.      Standard



No comments:

Post a Comment

tinggalkan jejak kalian disini..